Saturday, October 24, 2015

Pelayanan Kesehatan Ibu Hamil yang Prima

Pelayanan Kesehatan Ibu Hamil yang Prima Menuju Indonesia yang Penuh Harapan


Ibu Hamil
Ibu Hamil
Kelahiran si buah hati adalah sesuatu yang selalu dinantikan bagi setiap orang tua. Melihat adanya tambahan keluarga baru yang muncul kedunia, di iringi dengan harapan- harapan besar kepada si anak di masa depan, sungguh sesuatu yang luar biasa untuk dirasakan, terlebih bagi calon orang tua baru.

Namun, sering kali, khusus nya untuk keluarga baru kelas menengah kebawah, harapan indah untuk si buah hati itu menjadi memudar ketika sebuah persalinan menjadi sebuah kendala yang serius. Mulai dari biaya hingga fasilitas ketika melakukan persalinan, seakan menciptakan kekhawatiran atas kelahiran si buah hati. Yang mana semua itu memang bisa menimbulkan resiko terburuk, yaitu kegagalan dari persalinan itu sendiri.

Di negara maju, angka kematian atas kelahiran seorang bayi sangatlah kecil. Hal itu dikarenakan adanya teknologi dan fasilitas hebat yang mendukung nya. Tidak hanya pada waktu terjadinya persalinan, proses persiapan ketika keadaan ibu hamil pun memberi peranan cukup besar. Pemberian dukungan mental dari dokter hingga pemberian vitamin& suplemen untuk mensehatkan kandungan, merupakan faktor yang juga penting dalam kesuksesan persalinan dan perkembangan anak dimasa mendatang. Tentu saja, kandungan yang diberi suplemen yang baik akan membuat anak lebih sehat setelah dia lahir, membuatnya jarang terkena penyakit dan mengurangi resiko cacat.

Di indonesia, fasilitas kesehatan yang hebat pun tersedia. Tapi untuk memperoleh nya, seseorang harus membayar biaya yang cukup mahal. Dan bila seseorang tidak bisa membayar nya, dengan terpaksa mereka harus menggunakan fasilitas persalinan yang terbilang “seadanya”. Dan bahkan, hingga saat ini, masih ada seorang ibu yang melakukan persalinan tanpa didampingi oleh ahli persalinan hanya dikarenakan mereka tidak bisa membayar biaya nya.

Beberapa orang bersedia membeli jasa asuransi kesehatan yang memungkinkan mereka mendapatkan pelayanan kesehatan ketika melahirkan. Solusi ini cukup bagus bagi mereka yang ingin mendapatkan layanan yang baik namun dengan biaya yang terjangkau. Karena mereka bisa membayar premi dengan murah tiap bulan nya untuk mendapatkan fasilitas yang hebat ini. Untuk mendapatkan jenis asuransi kesehatan yang tepat, orang- orang biasanya menggunakan jasa APRUON. Karena mereka bisa memilih asuransi dengan pilihan yang sesuai kebutuhan.

Bagi keluarga yang kurang begitu mampu, mereka pun menggunakan fasilitas persalinan yang seperti itu –fasilitas persalinan seadanya, atau lebih tepatnya, fasilitas persalinan yang tidak layak. Tidak hanya itu, karena faktor ekonomi dan ketidak tahuan juga, menjadi penyebab yang seringkali membuat kondisi ketika ibu hamil jarang sekali dihiraukan; seperti tidak memberikan vitamin dan suplemen yang baik kepada kandungan, terlalu khawatir ketika terjadinya persalinan, pola makan yang sembarangan, melakukan aktivitas yang membahayakan diri dan kandungan, dll. Yang dimana karena hal itu, bisa menyebabkan keguguran, kegagalan persalinan dan kesehatan anak yang menjadi tidak baik ketika sudah dilahirkan. Dan tentu saja, kegagalan kelahiran akan selalu membuat depresi hebat bagi calon orang tua baru yang menaruh banyak harapan kepada calon buah hati mereka.

Sudah saat nya pemerintah harus melihat lebih serius atas keadaan ini, dan berusaha memperbaiki nya agar menciptakan pelayanan kesehatan ibu hamil yang prima. Untuk mengurangi angka kematian kelahiran bayi, angka keguguran dan memperbaiki kondisi anak setelah dilahirkan. Kegagalan kelahiran tidak hanya dikarenakan faktor ketika saat terjadinya kelahiran. Faktor lain sebelum terjadinya kelahiran, yaitu ketika seorang ibu mengandung, juga sangat berperan besar dalam mensukseskan kelahiran ini. Yang dengan hal ini, tidak hanya fasilitas persalinan yang harus ditingkatkan, namun fasilitas pelayanan ketika ibu hamil pun juga harus ditingkatkan.

Dengan tenaga kelahiran yang kompeten –yang benar- benar memiliki rasa tanggung jawab atas suksesnya kelahiran seorang bayi dengan selamat, yang memberi dukungan dan pengetahuan ketika ibu sedang hamil hingga menjelang persalinan, dan tentu saja –yang terpenting- adalah semua fasilitas itu tersedia dengan biaya yang bisa dijangkau untuk kalangan keluarga kelas menengah kebawah, maka bisa dipastikan angka kematian atas kelahiran bayi akan menjadi sangat kecil sekali, dan anak- anak yang terlahir pun akan dalam keadaan sehat dan penuh keceriaan.

Tentunya hal seperti itu selalu di harapkan oleh hampir semua keluarga baru, khusus nya keluarga kalangan kelas menengah kebawah yang tidak mampu membayar biaya kesehatan kehamilan yang mahal. Dan bagi keluarga yang pernah mengalami mimpi buruk kehilangan calon buah hati mereka (baik ketika melakukan persalinan ataupun mengalami keguguran), harapan kepada negara indonesia tercinta ini agar memiliki pelayanan untuk ibu hamil yang prima, sangatlah di inginkan sekali. Agar mimpi buruk yang mereka temui sebelumnya, tidak terjadi lagi kepada mereka dan tidak terjadi juga kepada keluarga yang lain.

Mengingat kesedihan ketika kehilangan sang buah hati sebelum dilahirkan, sangat menghancurkan impian- impian indah bagi para orang tua; impian indah ketika mereka bisa hidup bahagia bersama, tertawa bersama, dan berjuta impian kebahagiaan lain, maka dari itu, pemerintah harus mengambil tindakan untuk memperbaiki layanan kesehatan ini. Keguguran ataupun kegagalan kelahiran tidak semata dikarenakan kehendak Yang Maha Esa. Pengetahuan atas persiapan kelahiran, dan hal- hal yang harus dilakukan –ataupun yang tidak boleh dilakukan- ketika hamil, pemberian suplemen kesehatan, dan banyak hal lain nya, merupakan tugas orang tua untuk melakukan nya agar buah hati mereka terlahir dengan selamat dan sehat. Dan peran pemerintah adalah memberikan semua fasilitas itu agar dapat dinikmati oleh semua kalangan masyarakat indonesia.


Oleh:
Glisella Cindy, 
Sebuah kritikan untuk pemerintah agar meningkatkan Pelayanan Kesehatan untuk Ibu Hamil.

1 comment:

Mohon berkomentar yang sopan yah... :)